Kapolres Madiun Mohammad Zainur Rofik bersama Pejabat Utama Polres Madiun saat menggelar buka bersama dengan para tahanan. |
Sebelum acara buka bersama dimulai, Kapolres Madiun menyampaikan pesan kepada semua tahan agar bulan ramadan ini menjadi momen bagi mereka untuk intropeksi diri sehingga kedepan tidak mengulangi kesalahan yang sama.
Selain itu, Kapolres berharap, kegiatan ini dapat memberikan semangat baru bagi para tahanan serta menumbuhkan kesadaran untuk menjalani hidup yang lebih baik setelah masa tahanan mereka selesai.
“Kami ingin menunjukkan bahwa kepolisian tidak hanya menegakkan hukum, tetapi juga memiliki sisi kemanusiaan dan kepedulian,” ujarnya.
Acara buka bersama dengan para tahanan itu juga diisi dengan tauziah dan doa bersama. Dengan harapan, kegiatan ini dapat memberikan motivasi bagi para tahanan untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama dimasa mendatang.
Suasana kebersamaan terlihat saat Kapolres dan Pejabat Utama Polres Madiun mulai menikmati menu buka puasa dengan para tahanan didalam rutan.
Usai melaksanakan buka bersama, salah satu tahanan mengucapkan rasa terimakasih kepada Kapolres yang sudah mengadakan acara buka bersama tersebut. Ia mengaku hal ini sangat luar biasa karena bisa merasakan buka bersama meski sedang didalam tahanan.
"Saya ucapkan terimakasih, Polres Madiun memberikan kesempatan untuk kami yang didalam rutan bisa merasakan acara buka bersama saat bulan ramadan ini," ucapnya.