Rayakan World Diabetes Day, Klinik Prodia Berikan Paket Hemat, Segera Cek Kesehatan Anda

MDNtimes, Madiun - Diabetes tentunya sudah tidak asing lagi terdengar dalam keseharian masyarakat Indonesia. Pasalnya, risiko penyakit ini dapat secara diam-diam tidak terdeteksi gejalanya dan berkembang dalam waktu yang lama. 

Meski Diabetes merupakan kondisi kronis seumur hidup dan memiliki konsekuensi serius. Penyakit ini dapat dikelola dengan perawatan melalui kontrol gula darah, pola hidup sehat, dan pengobatan yang tepat.

Pada dasarnya, sebagian besar makanan akan dipecah manjadi gula atau glukosa yang kemudian dilepaskan ke aliran darah. Ketika gula darah naik, tandanya pankreas melepaskan insulin yang manjadi kunci untuk melepaskan gula darah untuk masuk ke dalam sel-sel tubuh yang digunakan sebagai energi. 

Menurut Branch manager Klinik Prodia Madiun, Tini Partini, Diabetes terjadi ketika tubuh tidak menghasilkan insulin yang cukup atau tidak dapat menyerap insulin yang telah dihasilkan. Ketika sel berhenti merespon insulin, maka terlalu banyak gula darah yang terdapat dalam aliran darah. 

 "Diabetes tidak dapat disepelekan, jika dibiarkan dalam waktu lama dapat berisiko menyebabkan masalah kesehatan serius seperti penyakit jantung, gangguan penglihatan, dan penyakit ginjal," tutur Tini, Jumat (3/11/2023).

Kata Tini, penting bagi pengidap diabetes untuk mengontrol kadar gula harian melalui perbaikan gaya hidup. Perubahan yang dapat dilakukan adalam memperbaiki pola makan dan asupan gizi. Disarankan untuk menghindari jenis makanan yang mengandung terlalu banyak gula tambahan dan meningkatkan asupan makanan rendah lemak serta rendah kalori. Pengidap diabetes juga harus menjaga berat badan melalui olahraga rutin untuk menghindari obesitas yang dapat memperparah risiko komplikasi.

 "Memantau kadar gula darah merupakan hal yang paling penting untuk dilakukan pengidap diabetes untuk membantu mengendalikan gejala dan mengevaluasi kadar gula darah normal. Agar dapat memperoleh hasil yang komprehensif, pengidap diabetes dapat melakukan pemeriksaan menyeluruh atau medical check-up untuk dapat menentukan pengelolaan yang tepat," tambahnya.

Tini juga menyampaikan, bertepatan dengan World Diabetes Day, Prodia memberikan berbagai penawaran khusus mulai dari Panel World Diabetes Day yang berisi, Panel Lemak yang bermanfaat untuk mengevaluasi profil lemak dalam darah, mendeteksi dislipidemia, dan menilai risiko penyakit kardiovaskular.

Panel Pemantauan Prediabetes 2 yang bermanfaat untuk memantau kondisi prediabetes, serta mendeteksi risiko berkembangnya prediabetes sebelum menjadi diabetes tipe 2, serta Panel Pengelolaan DM 2 yang bermanfaat untuk memantau kondisi diabetes, serta mendeteksi risiko komplikasi yang mungkin terjadi.

 "Selain panel khusus diabetes, dalam rangka hari kesehatan nasional, Prodia juga memberikan beragam penawaran lainnya, seperti hemat 20% untuk semua pemeriksaan, Harga spesial untuk Paket Healthier with Prodia 1 senilai Rp. 789.000 & Paket Healthier with Prodia 2 senilai Rp. 999.000, yang merupakan pemeriksaan dasar untuk mengetahui kondisi kesehatan secara umum dengan mendeteksi risiko penyakit yang berpotensi terjadi di kemudian hari," jelasnya.

Perlu diketahui, jika anda ingin melakukan pemeriksaan esoterik seperti Prodia Nutrigenomics, Prodia Wellness Genomics, Prodia Skin & Hair Genomics, dan CArisk 2.0, Prodia memberikan harga spesial yang tepat untuk dimanfaatkan. Berikut ini harga spesial yang ditawarkan:

Harga khusus Prodia Nutrigenomics hanya Rp3.750.000,- yang bermanfaat untuk membantu mengelola berat badan.

Harga khusus CArisk 2.0 hanya Rp4.750.000,- yang bermanfaat untuk memprediksi risiko terhadap 13 jenis kanker.

Harga khusus bundling Prodia Wellness Genomics, Prodia Nutrigenomics, dan Prodia Skin & Hair Genomics hanya Rp17.750.000,- untuk mengetahui langkah tepat mengelola kesehatan secara optimal.

Selain itu, Prodia juga dapat melayani infus vitamin booster dan vaksinasi untuk membantu memperkuat imunitas tubuh anda. Manfaatkan pula harga spesial dengan potongan mulai dari 15% untuk Vaksin Influenza, Vaksin Pneumonia, Vaksin Hepatitis A, Vaksin Hepatitis B, Vaksin HPV dan Vaksin Dengue serta Infus Vitamin Booster.

Seluruh penawaran ini dapat dimanfaatkan oleh pelanggan selama bulan November 2023 di seluruh cabang Prodia, melalui aplikasi U by Prodia, Prodia Mobile, dan Kontak Prodia (WhatsApp 0855 1500 830 atau call center 1500 830). Informasi selengkapnya dapat diakses melalui www.prodia.co.id atau social media official Prodia @prodia_lab. Dodik
Previous Post Next Post