![]() |
Puluhan burung perkutut mengikuti lomba Piala Danki Cup yang diadakan Batalyon C Pelopor Brimob Madiun. |
Peserta yang mengikuti lomba dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Brimob ke-77 itu, datang dari berbagai daerah yang ada di Jawa Timur dan Jawa Tengah. Seperti dari Malang, Bojonegoro, Tulungagung, Solo, Sragen, Magetan, Ngawi, dan daerah sekitar Madiun.
Komandan Kompi (Danki ) 4 Yon C Pelopor AKP Joko Purnomo mengatakan, lomba seni suara perkutut lokal ini diadakan dalam rangka peringatan HUT Korps Brimob ke-77.
Menurut AKP Joko, kegiatan lomba seperti itu juga bisa menyatukan antar penghobi burung anggunan dari berbagai daerah, selain menyalurkan hobi juga menggerakkan perekonomian masyarakat.
"Burung perkutut adalah salah satu simbol kelestarian budaya Jawa. Kita semua memiliki tanggungjawab untuk meneruskan dan menjaganya agar tetap menjadi budaya Jawa, "ungkapnya.
Nantinya, peserta yang berhasil menjadi juara akan mendapatkan piagam dan piala penghargaan. Selain itu juga akan diberikan uang pembinan serta berbagai doorprize menarik yang sudah disiapkan oleh pihak panitia. (red/dep)