Ujian Tulis Seleksi Perangkat Desa Tiron Selesai Dilaksanakan, Ini Hasilnya

MDNtimes.id - Pelaksanaan ujian tulis seleksi pengisian perangkat Desa Tiron, Kecamatan/Kabupaten Madiun hari ini selesai digelar, Sabtu (26/11/2022).

Dari 120 peserta yang mengikuti ujian tulis di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Tiron tersebut, tinggal 27 peserta yang lolos untuk mengikuti ujian praktek selanjutnya.

Menurut Kepala Desa Tiron, Kristiyan Antarriksa, kegiatan ujian tulis seleksi perangkat desa hari ini berjalan lancar. Dari 120 peserta yang merebutkan 8 formasi, tinggal 27 peserta yang berhasil lolos mengerjakan soal ujian tulis 
dengan nilai diatas 65.

Sementara itu, Kapolsek Nglames AKP Suwandono mengatakan, ada dua desa di Kecamatan Madiun yang menggelar ujian tulis tes perangkat desa, yakni Desa Tiron dan Desa Dimong.

Untuk memastikan ujian tulis di Desa Tiron berjalan lancar, sejumlah anggota Polres Madiun, dalam hal ini Polsek Nglames, aparat TNI dari Koramil Madiun dan Linmas diterjunkan di lokasi.

"Antisipasi yang berkaitan dengan pelaksaan ujian, seperti mengamankan peserta ujian, pelaksana ujian, kendaraan dan lain sebagainya, intinya memastikan kelancaran ujian," kata AKP Suwandono, Sabtu (26/11/2022).

Untuk diketahui, 27 peserta yang berhasil lolos ujian tulis seleksi perangkat desa tiron hari ini yaitu, Kaur Perencanaan 4 Pesrta, Kaur Pemerintahan 4 peserta, TU 5 peserta, Kasi Kesejahteraan 7 peserta, Kasi Pelayanan 1 peserta, Kasun Nglegok 1 peserta, Kasun Jogobayan 5 peserta sedangkan Kasun Tiron tidak ada peserta yang lolos. (dodik)
Previous Post Next Post