Wali Kota Madiun Dr. Maidi saat mengelar acara buka bersama di masjid Ar Raudah, Kelurahan Ngegong, Kecamatan Manguharjo. Foto: Pemkot Madiun. |
Selain pemberian bantuan untuk anak yatim dan kaum duafa, orang nomor satu di kota Madiun itu juga memberikan bantuan untuk renovasi masjid.
"Kota Madiun akan semakin maju jika seluruh warganya hidup rukun dan saling membantu. Mari kita jaga kebersamaan ini agar lingkungan kita tetap kondusif,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Dr. Maidi kembali menyampaikan kepada warga masyarakat komitmenya untuk mendengar langsung keluhan ataupun masukan dari masyarakat tentang arah pembangunan kota Madiun kedepan.
“Kalau ada keluhan, sampaikan langsung ke saya. Pembangunan di Kota Madiun harus membawa manfaat bagi semua, dan saya ingin memastikan bahwa program yang dijalankan benar-benar dirasakan oleh masyarakat,” katanya.
Dr. Maidi juga menegaskan, berbagai program pembangunan yang telah dan akan dilakukan Pemerintah Kota Madiun sepenuhnya untuk kesejahteraan warga masyarakat kota madiun.
“Semoga dengan adanya buka bersama ini, tali silaturahmi akan semakin kuat. Mari kita bersama-sama membangun Kota Madiun agar menjadi kota yang lebih maju, nyaman, dan sejahtera untuk semua,” tutupnya. (*)