Rapat paripurna serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati serta penyampaian pidato sambutan Bupati Madiun periode 2025-2030, di ruang rapat DPRD Kabupaten Madiun. Foto: Dodik/MDNtimes. |
Serah terima jabatan Bupati Hari Wuryanto dan Wakil Bupati Madiun Purnomo Hadi tersebut dihadiri Wakil Gubernur Jawa Timur (Jatim), Emil Elistianto Dardak serta jajaran Forkopimda, Kepala OPD, dan anggota DPRD Kabupaten Madiun.
Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak meyakini bahwa Bupati Madiun, Hari Wuryanto akan cepat beradaptasi menjalankan roda pemerintahan, karena periode sebelumnya pernah menjabat Wakil Bupati Madiun.
“Insyaallah Pak Bupati tidak terlalu lama bisa beradaptasi. Kami meyakini di bawah kepemimpinan pak Pj ada kesinambungan. Jadi tidak semua dibongkar pasang ulang lagi,” ujarnya.
Mantan Bupati Trenggalek itu menjelaskan, Kabupaten Madiun memiliki potensi pertumbuhan industri manufaktur sehingga banyak tercipta lapangan kerja. namun disisi lain persoalan ketahanan pangan juga harus menjadi prioritas sesuai program pembangunan nasional.
Ditempat yang sama Bupati Madiun, yang akrab disapa Mas Hari itu mengucapkan terimakasih dan minta doa kepada semua masyarakat khusunya warga Kabupaten Madiun untuk menjalankan roda pemerintahan 5 tahun kedepan.
“Untuk skala prioritas kita akan selaraskan dengan program asta cita seperti ketahanan pangan dan makanan bergizi yang digagas oleh presiden Prabowo Subianto,” ungkapnya.
Selama kepemimpinannya, Mas Hari menegaskan akan mengoptimalkan pembangunan dan menata ulang kawasan sektor industri yang ada.
“Kami akan optimalkan kawasan yang ada, serta kita tingkatkan pembangunan infrastruktur pendukung ketahanan pangan seperti pembangunan irigasi maupun embung,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Madiun, Fery Sudarsono berharap ditengah adanya tuntutan efisiensi anggaran sesuai instruksi pemerintah pusat, Pemerintahan yang baru ini segera bisa menyelaraskan program prioritas pembangunan di Kabupaten Madiun.