Hujan Deras Akibatkan Jalur Kereta Api di Cilacap Ambles


MDNTIMES - PT KAI Daop 7 Madiun menyampaikan permohonan maaf atas keterlambatan perjalanan Kereta Api Mutiara Selatan jurusan Bandung - Surabaya serta Kereta Api Kahuripan jurusan Kiaracondong - Blitar.

Terlambatnya perjalanan Kereta Api itu dampak terjadinya gangguan pada jalur Kereta Api di wilayah Daop 5 Purwokerto. Dimana perlintasan Kereta Api itu mengalami mengalami penurunan atau ambles.

Manager Humas Daop 7 Madiun, Supriyanto menuturkan, amblesnya jalur kereta api itu dampak dari hujan deras yang terjadi di wilayah Purwokerto tepatnya di Kabupaten Cilacap.

"Awalnya ada laporan dari Masinis KA Kahuripan relasi Blitar - Kiaracondong Bandung ke Pusat Pengendali KA Purwokerto bahwa, jalur KA tidak nyaman dilewati," ungkap Supriyanto, Sabtu (8/10/2022).

Mendapat laporan itu, menurut Supriyanto, petugas dari Daop 5 Purwokerto kemudian melakukan pemeriksaan dan melakukan penutupan sementara pada jalur KA yang ambles tersebut.

"Mendapat laporan dari masinis, petugas dari Daop 5 Purwokerto melakukan pemeriksaan dan melakukan penutupan sementara karena ada beberapa titik lokasi yang ambles akibat hujan deras," tambah Supriyanto

Dampak dari kejadian tersebut, perjalanan KA dari Bandung dan Kiaracondong mengalami keterlambatan hingga beberpa jam.

Hingga saat ini petugas KAI terus melakukan perbaikan pada jalur yang mengalami penurunan tersebut. (DEP)
Previous Post Next Post