Masyarakat Tidak Perlu Khawatir, Pemkab Madiun Sudah Bentuk Kader Untuk Pastikan Makanan Yang Kita Konsumsi Aman Bagi Kesehatan

Penta Lianawati saat memberikan sambuatan dalam acara Bimtek kader keamanan pangan di Gedung Diklat Retno Dumilah. Foto: istimewa

MDNtimes.id - Untuk memastikan makanan yang dikonsumsi masyarakat Madiun aman dari aspek kesehatan, Pemerintah Kabupaten Madiun melalui TP PKK melakukan Bimtek kepada kader keamanan pangan, di Gedung Diklat Retno Dumilah, Selasa (1/11/2022).

Dengan Bimtek yang diberikan itu, Pemerintah Kabupaten Madiun berharap agar dapat menguatkan kapasitas SDM para kader yang menjadi agen keamanan pangan dari tingkat Kabupaten, Kecamatan hingga desa.

 "Peran PKK sangat penting dalam menggerakkan kader dan mengedukasi keluarga sampai lingkungan terkait keamanan pangan," Tutur Ketua TP PKK Kabupaten Madiun, Penta Lianawati, saat membuka Bimtek.

Menurut Penta Lianawati, Pemerintah bersama pihak terkait harus selektif untuk memastikan pangan yang dikonsumsi setiap hari oleh masyarakat, aman dari aspek kesehatan. 

 "Kalau pangan yang kita konsumsi itu aman, maka tidak akan terjadi masalah. Tapi kalau tidak aman, maka itu yang menjadi tugas kita bersama," katanya.

Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Madiun, Sulistyo Widyantono menjelaskan, tindak lanjut dari kegiatan ini adalah membentuk tim ketahanan pangan sampai tingkat desa.

 "Nanti akan disusun Surat Keputusan Bupati sampai ke tingkat desa untuk membentuk tim, guna meningkatkan peran serta berbagai pihak dalam pengawasan makanan yang beredar di masyarakat," ungkapnya.

Dalam Bimtek yang berlangsung dua hari itu dihadiri dari Balai Besar Badan Pengawas Obat dan Makanan Surabaya sebagai narasumber dan diikuti oleh TP PKK Kabupaten hingga tingkat TP PKK Desa. (*/dep).
 


Previous Post Next Post