Peduli Korban Gempa Cianjur, Siswa Siswi SDN 1 Tiron Madiun Kumpulkan Uang Saku Mereka Untuk Donasi

Para siswa SDN 1 Tiron saat kumpulkan uang untuk korban Gempa Cianjur. (Foto: dokumentasi SDN 1 Tiron)

MADIUN, MDNtimes.id - para siswa siswi Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Tiron, Kecamatan Madiun mengumpulkan uang saku mereka untuk para korban Gempa Cianjur. 

Kegiatan tersebut dilakukan setiap pagi selesai acara pembiasaan. Setelah terkumpul semua, donasi tersebut oleh pihak sekolah akan disalurkan melalui Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS).

Salah satu siswi kelas 3 SDN 1 Tiron, Vellinda, mengaku ikhlas menyumbangkan uang sakunya untuk membantu korban gempa di Cianjur. Velin merasa kasihan kepada para korban gempa saat dirinya melihat di televisi.

 "Selain uang saku, orang tua juga ikut menitip untuk donasi," Ungkap Vellinda.

Sementara itu, menurut Kepala SDN 1 Tiron, Nurul Hidayati, pengumpulan donasi yang dilakukan para guru serta siswa siswi dari kelas 1 sampai kelas 6 tersebut untuk membantu meringankan beban para korban Gempa di Cianjur.

 "Iya, anak-anak mengumpul donasi untuk bencana Cianjur. Itu d laksanakan setiap pagi setelah acara pembiasaan. Ini diharapkan dapat membantu saudara-saudara kita disana," Tutur Nurul, Jumat (2/12/2022).

Dengan kegiatan itu, Nurul berharap agar para siswa terlatih jiwa sosialnya, mau berbagi dengan sesama. Selain itu, kegiatan sosial merupakan salah satu cara untuk membangun karakter anak.

 "agar mereka terlatih berjiwa sosial, mau berbagi dengan sesama, serta ikut merasakan penderitaan saudara-saudara kita. Ini termasuk cara membangun karakter anak," tutupnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Madiun, Siti Zubaidah mengeluarkan surat edaran untuk penggalangan dana Bencana Gempa Bumi Cianjur.

Dalam surat tersebut, Zubaidah mengajak kepala sekolah untuk melakukan penggalangan dana dilingkungan sekolah masing-masing. Setelah terkumpul, donasi tersebut untuk disalurkan melalui BAZNAS Kabupaten Madiun. (dep)
Previous Post Next Post