Kapolsek Geger AKP Afin Choirudin saat dikonfirmasi MDNtimes.id menyampaikan, kebakaran pertama kali diketahui oleh Suryati kakak dari Rohmad yang rumahnya bersebelahan.
"Saat saksi sedang masak, kemudian melihat asap kebakaran dari ruang depan tempat rongsokan barang," ungkap AKP Afin, Minggu (27/4/2025) sore.
Menurut AKP Afin, mengetahui ada kebakaran, Suryati kemudian membawa anak-anaknya keluar rumah sambil berteriak minta tolong.
"Warga yang mendengar akhirnya berhamburan keluar membantu memadamkan api yang semakin membesar," jelas AKP Afin.
AKP Afin menyebut, Beberapa anggotanya yang tiba di lokasi kejadian langsung berusaha memadamkan api bersama warga sekitar dengan alat seadanya.
"Setelah menerima laporan, personil piket SPKT Polsek Geger mendatangi TKP. Kemudian bersama warga ramai ramai ikut memadamkan api dengan air ala kadarnya," tambahnya.
Berdasarkan hasil pemeriksaan tim Inafis dari Polres Madiun dan keterangan dari saksi-saksi dilokasi kejadian, Kata AKP Afin, kebakaran disebabkan karena konsleting listrik.
"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Sedangkan kerugian materiil sekitar Rp 200 Juta Rupiah," tutupnya.